img_head
BERITA

Acara Halal Bihalal Idul Fitri 1 Syawal 1439 H dan acara Pegantar Tugas Sdri. Emmi Simangunsong, SE.

Jun21

Konten : berita umum
Telah dibaca : 3.606 Kali


Pada hari ini, Senin 21 Juni 2018 pukul 09.30 Wib, bertempat di ruang Sidang Garuda Pengadilan Negeri Lhokseumawe diadakan Acara Halal Bihalal Idul Fitri 1 Syawal 1439 H dan acara Pegantar Tugas Sdri. Emmi Simangunsong, SE. ke Pengadilan Negeri Simalungun. Acara dilaksanakan pada hari pertama kerja setelah cuti bersama lebaran yang bertujuan untuk meningkatkan jalinan silahturahmi keluarga Pengadila Negeri Lhokseumawe.

Acara halal bihalal diisi dengan ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri oleh Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe yang dilanjutkan oleh Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris kemudian dilanjutkan dengan mendengarkan ceramah oleh Bapak Hakim M. Yusuf, SH.,MH.

Setelah acara Halal bihalal dilanjutkan dengan acara pengantar tugas Sdri. Emmi Simangunsong, SE. yang pindah tugas ke Pengadilan Negeri Simalungun dikarenakan mengikuti suami. Acara dimulai dengan kata-kata perpisahan dari Sdri. Emmi Simangunsong, SE. dan dilanjutkan dengan ucapan perpisahan dari Ketua PN Lhokseumawe mewakili keluarga besar PN Lhokseumawe. Acara pengantar tugas ini diakhiri dengan acara penyerahan cendramata dari keluarga besar PN Lhoksuemawe kepada Sdri. Emmi Simangunsong, SE..

Acara Halal biHalal ini ini diakhiri dengan seluruh hakim, para pejabat struktural dan fungsional, panitera pengganti, staf dan para tenaga honorer saling berjabat tangan dan saling maaf memaafkan dengan penuh rasa kekeluargaan serta dilanjutkan dengan makan dan minum bersama.   

  • Galeri