img_head
BERITA

H. Muhammad Nasir Djamil, S.Ag., M.Si. (Anggota Komisi III DPRI RI) Melakukan Kunjungan Kerja Ke Pengadilan Negeri Lhokseumawe Kelas IB

Jan19

Konten : berita humas
Telah dibaca : 403 Kali

Lhokseumawe, 19 Januari 2023

H. Muhammad Nasir Djamil, S.Ag., M.Si, Anggota DPR RI yang berasal dari Fraksi PKS yang juga merupakan anggota Komisi III yang membidangi Hukum, HAM dan Keamanan melakukan kunjungan kerja ke Pengadilan Negeri Lhokseumawe Kelas IB, Kamis (19/01/2023).

Kunjungan Nasir Djamil tersebut disambut hangat oleh Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe Bapak Bakhtiar, SH.,MH beserta Wakil Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe Bapak Faiasal Mahdi, SH.,MH, serta di dampingi oleh Hakim-hakim dan Panitera Sekretaris.

Nasir Djamil berharap sebagai Mitra Kerja dari Mahkamah Agung Republik, dan lembaga Peradilan di bawahnya harus mempertahankan kinerja cerdas dalam memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat pencari keadilan dan semua masyarakat pencari keadilan yang datang ke Pengadilan Negeri Lhokseumawe harus memberikan penanganan dan pelayanan yang optimal serta memudahkan masyarakat kota Lhokseumawe.

Nasir Djamil juga sangat mengapresiasi Pencapaian Kinerja dari Pengadilan Negeri Lhokseumawe Tahun 2022, yang mana Pengadilan Negeri Lhokseumawe meraih beberapa penghargaan dalam hal kinerja selama tahun 2022, diantaranya:

  1. Peringkat I dalam hal pelayanan prodeo (pembebasan biaya perkara) pada Pengadilan Seluruh Indonesia
  2. Pengadilan Negeri Lhokseumawe Meraih 3 (tiga) kali Penghargaan Implementasi SIPP Tingkat Nasional Selama Tahun 2022, yaitu pada Bulan Juni, September, dan Desember Tahun 2022.
  3. Peringkat I Sebagai Kinerja Terbaik Pengadilan Negeri Kelas Ib pada Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Banda Aceh Tahun 2022

Kemudian Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe juga mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kunjungan Anggota Komisi III DPR tersebut, dan mengucapkan terimakasih atas apresiasi yang disampaikan oleh Nasir Djamil tersebut, dan Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe juga menyampaikan, Pengadilan Negeri Lhokseumawe akan terus meningkatkan pelayanan terhadapat Masyarakat pencari keadilan.

"Kami berupaya untuk tidak berpuas diri terhadap apa yang sudah kami capai pada tahun 2022, kami akan terus meningkatkan kinerja agar dapat memberikan pelayanan publik yang optimal terhadap masyarakat pencari keadilan, minimal kami dapat mempertahankan presetasi yang telah kami raih"

Tegas Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe, Bapak Bakhtiar, SH.,MH.