img_head
BERITA

Pelantikan & Pengambilan Sumpah Jabatan Kasubbag Umum dan Keuangan, Kasubbag Ortala Serta Panitera Pengganti Pada Pengadilan Negeri Lhokseumawe Kelas IB

Mei23

Konten : berita humas
Telah dibaca : 248 Kali

Lhokseumawe, 23 Mei 2023

Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe Kelas IB Bapak Bakhtiar, SH., MH melangsungkan acara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Kasubbag Umum dan Keuangan, Kasubbag Kepegawaian, Organisasi dan Tatalaksana, serta Pelantikan Panitera Pengganti pada Pengadilan Negeri Lhokseumawe pada hari Selasa, 23 Mei 2023. Acara ini dilangsungkan di Ruang Sidang Garuda Pengadilan Negeri Lhokseumawe Kelas IB.

Acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan tersebut turut dihadiri oleh Seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Lhokseumawe.

Acara yang dimulai sekitar pukul 11.00 WIB tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Alqur’an, dan kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Sdr. Nurul Hukmiah, SH,MH, sebagai Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Lhokseumawe.

Setelah Pelantikan Panitera Pengganti, Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe melanjutkan dengan Pelantikan Sdr. Milzafazilah, SE sebagai Kasubbag Umum dan Keuangan serta Sdr. Idariyani, SE sebagai Kasubbag Kepegawaian, Organisasi, Dan Tata Laksana pada Pengadilan Negeri Lhokseumawe Kelas IB.

Setelah selesai melantik pejabat yang bersangkutan, ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe Bapak Bakhtiar, SH., MH menyampaikan sambutannya. Dalam sambutannya tersebut yang pada intinya mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Pengadilan Negeri Lhokseumawe terutama kepada Panitera Pengganti yang baru saja dilantik yaitu Sdr. Nurul Hukmiah, SH,MH yang sebelumnya bertugas di Pengadilan Negeri Banda Aceh Kelas IA. Beliau juga menyampaikan bahwa dengan bergabungnya di Pengadilan Negeri Lhokseumawe agar dapat mempertahankan apa yang sudah diraih oleh Pengadilan Negeri Lhokseumawe dan lebih-lebih dapat ditingkatkan lagi.

Ketua Pengadilan Negeri Lhokseumawe juga menegaskan agar cepat bisa beradaptasi serta belajar dari para senior-senior yang sudah terlebih dahulu ada menduduki jabatan tersebut.

Acara Kemudian ditutup dengan Pembacaan Do’a dan pemberian ucapan selamat serta photo bersama.

G A L E R Y